Lingkungan kami, St. Nikolaus Travelic, Taman Nyiur Sunter, mendapat tugas koor untuk misa Sabtu (6/1) sore yang lalu.

Misa ini adalah misa pembukaan Tahun Persatuan. Pada tahun 2018, Keuskupan Agung Jakarta ingin mendalami sila ketiga Pancasila "Persatuan Indonesia" dengan mengusung semboyan 'Kita Bhinneka, Kita Indonesia'.

Selain berbagai program di KAJ maupun paroki-paroki, salah satu penanda gerakan ini adalah gambar Maria Bunda Segala Suku dengan lambang Garuda Pancasila di dada, kemudian selubung yang dikenakan berwarna merah putih dan di atas mahkota ada gambar kepulauan nusantara.

Bangga bahwa dalam Arah Dasar KAJ 2016-2020 terdapat semboyan 'Amalkan Pancasila'.
Pro ecclesia et patria.


0 Comments